Jumat, 10 Oktober 2008

Kazakhstan Misteri Buat Capello


Jakarta - Untuk meraih kemenangan maka kenalilah dulu lawanmu, begitu kata strategi perang kuno. Tapi Fabio Capello yang menangani Inggris nyaris buta kekuatan Kazakhstan yang jadi lawan akhir pekan ini.

Kazakhstan memetik kemenangan 3-0 atas Andora di partai pembuka. Tapi kekalahan 0-3 atas Kroasia dan kandas 1-3 dari Ukraina membuat pelatih asal Belanda, Arno Pijpers, dilengserkan.

Federasi Sepakbola Kazakhstan lantas mendapuk mantan pelatih U-21 negara tersebut, Bernd Storck, untuk membesut tim senior pada bulan lalu. Sejumlah pemain baru pun masuk ke dalam skuad Kazakhstan.

Hal inilah yang turut membuat Capello sulit meraba kekuatan lawan. Apalagi pria asal Italia itu sendiri baru melihat segelintir partai Kazakhstan.

"Saya hanya melihat tiga partai Kazakhstan. Mereka punya skuad baru dan banyak menggantinya --pemain muda datang dari U-21 dan saya tak tahu. Saya hanya kenal empat pemain," ucap Capello kepada Setanta Sports.

"Lebih baik jika Anda mengetahui semuanya tentang lawan Anda, tapi terkadang ketika mereka mengganti manajer dan Anda melawan tim lainnya, selalu akan beda," demikian Capello.

Tidak ada komentar: