
London - Mungkin sulit membayangkan pemain sekelas Steven Gerrard bisa terbuang dari tim utama. Namun itulah yang sekarang dia khawatirkan terkait eksistensinya di timnas Inggris.
"Tantangan selanjutnya buat saya adalah bertahan di starting XI dan mempertunjukkan permainan yang konsisten untuk Inggris seperti yang saya lakukan bersama Liverpool," ungkap Gerrard seperti diberitakan The Sun.
Pernyataan Gerrard tersebut didasari fakta bahwa perpaduan dirinya dengan Frank Lampard di timnas Inggris tidaklah berjalan seperti yang diinginkan. Belakangan kapten Liverpool itu malah jadi bahah eksperimen Fabio Capello dengan ditempatkan di sisi kiri.
Gerrard bahkan mengakui kalau dirinya tidak bisa bekerjasama dengan baik jika diduetkan dengan Lampard di lini tengah The Three Lions. Hal mana membuat kapten Liverpool itu merasa dalam tekanan besar, apalagi Don Fabio sempat menjanjikan akan terus melakukan perubahan di skuadnya.
"Saya lebih merasa dalam tekanan sekarang. Semua orang berada dalam tekanan sekarang. Sang manajer menunjukkan kalau dia siap melakukan perubahan," Gerrard menambahkan.
Setelah beberapa kali gagal memunculkan permainan yang diinginkan saat menduetkan Gerrard dan Lampard, Capello sangat mungkin akan memilih salah satu dari dua gelandang terbaik Inggris itu di skuadnya. Jika itu terjadi, Gerrard yakin dirinya yang bakal terdepak.
"Jika dia memutuskan memakai Frank dan bukan saya, saya harus bekerja keras untuk bisa kembali ke tim. Saya yakin Frank akan melakukan hal yang sama jika itu adalah dia. Manajer siap melakukan perubahan, dia tak perduli dengan nama besar," pungkas gelandang 30 tahun itu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar