Selasa, 07 Oktober 2008

Capello Tinggalkan Owen


London - Fabio Capello telah mengumumkan skuad untuk memperkuat Inggris di kualifikasi Piala Dunia 2010. Dari 23 nama yang dipanggil, tak tertulis nama Michael Owen.

Ini bukanlah pertama kalinya penyerang Newcastle United itu terpinggirkan dari skuad The Three Lions. Pada dua laga awal di Grup 6 babak kualifikasi Piala Dunia 2010--melawan Andorra dan Kroasia--Owen juga tak diikutsertakan.

Padahal kalau mau ditengok kondisi Owen tengah dalam kondisi fit, tidak sedang dibekap cedera yang sering menghantuinya. Penampilannya di lini depan Newcastle bisa dibilang cukup tajam. Dari delapan kali bertanding--di semua kompetisi--pemain berusia 28 tahun itu telah mencetak lima gol.

Lalu, mengapa Capello kembali meninggalkannya? Seperti diberitakan AFP, pelatih asal Italia itu beralasan bahwa dirinya lebih membutuhkan striker yang tak hanya sekadar jago bikin gol. Oleh karena itulah ia lebih memilih untuk memanggil Wayne Rooney, Emile Heskey, Peter Crouch dan Jermain Defoe.

Sebagai seorang langganan tim nasional, nasib Owen di tangan Capello tergolong miris. Ia baru sekali dimainkan oleh Don Fabio yakni ketika Inggris ditekuk Prancis 0-1 dalam pertandingan persahabatan bulan Maret lalu. Itupun Owen hanya turun sebagai pemain pengganti.

Sejauh ini Owen telah menyumbangkan 40 gol dalam 89 caps-nya bersama The St George Cross. Torehan tersebut membuatnya menjadi pemain keempat tersubur di tim naional Inggris, dan hanya berselisih sembilan gol dari pencetak gol terbanyak Inggris saat ini, Bobby Charlton.

Selain Owen, Capello juga tak memanggil Joe Cole dalam skuadnya karena gelandang Chelsea itu tengah cedera. Sementara Steven Gerrard yang absen dalam laga melawan Kroasia, kali ini sudah bisa diturunkan bertanding.

Inggris akan menghadapi Kazkhstan di Wembley pada 11 Oktober 2008 lalu akan bertandang ke kota Minsk untuk melawan tuan rumah Belarusia pada 15 Oktober 2008.

Skuad Inggris:

Kiper: Scott Carson (West Bromwich), Robert Green (West Ham), David James (Portsmouth).

Bek: Wayne Bridge (Chelsea), Wes Brown (Manchester United), Ashley Cole (Chelsea), Rio Ferdinand (Manchester United), Glen Johnson (Portsmouth), Joleon Lescott (Everton), John Terry (Chelsea), Matthew Upson (West Ham).

Gelandang: Gareth Barry (Aston Villa), David Beckham (Los Angeles Galaxy), Stewart Downing (Middlesbrough), Steven Gerrard (Liverpool), Jermaine Jenas (Tottenham), Frank Lampard (Chelsea), Theo Walcott (Arsenal), Shaun Wright-Phillips (Manchester City).

Penyerang: Peter Crouch (Portsmouth), Jermain Defoe (Portsmouth), Emile Heskey (Wigan), Wayne Rooney (Manchester United).

Tidak ada komentar: